Rabu, 25 Juli 2018

Pramuka Jadi Relawan Anti Narkoba


Jakarta - Dalam pemberantasan Narkoba Badan Narkotika Nasional (BNN) bekerja sama dengan Kwartir Nasional (Kwarnas) Gerakan Pramuka. Kerja sama ini meliputi empat bidang, yakni pencegahan, pemberantasan penyalahgunaan, peredaran, serta prekursor narkotika.

Tujuan dari kerjasama ini untuk mewujudkan masyarakat bersih narkoba dengan melibatkan Gerakan Pramuka sebagai motor penggeraknya di bidang pencegahan, sekaligus untuk membangun kesadaran masyarakat tentang bahaya narkoba.

Kerja sama ini dilakukan dalam bentuk nota kesepahaman antara BNN dan Gerakan Pramuka. Nota kesepahaman ini ditandatangai oleh Heru dan Ketua Kwarnas Gerakan Pramuka Adhyaksa Dault pada Jumat pekan lalu.

Kerja sama ini merupakan tindak lanjut dari pertemuan antara BNN dan Kwarnas Gerakan Pramuka beberapa bulan lalu. Anggota pramuka akan dilibatkan sebagai relawan anti narkoba.

Pramuka ini akan dibekali pemahaman dan pengetahuan tentang nakoba. Pemahaman itu antara lain terkait peredaran narkoba, jenis, serta dampak dari barang haram itu.

Sumber : https://nasional.tempo.co/read/1110231/kerja-sama-bnn-dan-kwarnas-pramuka-jadi-relawan-anti-narkoba


0 komentar:

Posting Komentar