BLANGKEJEREN : Anggota Pramuka Kwarcab Gayo Lues, Jum’at
(23/11) mulai berkeliling menggalang Bantuan untuk korban Banjir Bandang
dan Longsor di Desa Kungke dan Tetumpun Kecamatan Puteri Betung, yang
terjadi pada Rabu Dini Hari (21/11) lalu.
Gabungan Pramuka Sekolah-sekolah
terdiri SMKN 2 Blangkejeren, SMA Negeri 1 Blangkejeren, SMA N 1
Blangjerango dan lainya yang disebar dalam beberapa tim. Tim akan
bergerak di Kecamatan-kecamatan terdekat dari Kecamtan Blangkejeren dan
kemungkinan akan di lakukan di Ke 11 Kecamatan.
Gabungan Anggota Pramuka tersebut di lepas langsung oleh Bupati Gayo
Lues H.Ibnu Hasim di Sela-sela Penerimaan Bantuan dari PT.Pelita Nusa
Perkasa di Halaman Pendopo Bupati.
Dalam arahannya Bupati Gayo Lues H.Ibnu Hasim yang juga selaku Ketua
Kwarcab mengucapkan terima kasih kepada para Anak-anak Pramuka yang
telah berpartisipasi terhadap Saudara-saudara Kita yang saat ini
mengalami musibah Banjir Bandang dan Longsor di Desa Kungke dan Tetumpun
Kecamatan Putri Betung, ucap Bupati.
Penggalangan Bantuan tidak berfokus pada Uang, melainkan bisa berupa
Sandang maupun Pangan. kegunaan sandang sangat berarti bagi Masyarakat
yang bersekolah, karena seluruh Pakaian mereka hanyut di bawa arus air,
serta Buku-buku sudah dipastikan juga hanyut, kata Muchtar Sekretaris
Kwarcab Gayo Lues kepda Wartawan.
Sumber : beritasore.com
0 komentar:
Posting Komentar