Senin, 15 April 2013

Kwarcab Sawahlunto Gelar Diklat Pramuka Peduli ke II

SAWAHLUNTO - Kwartir Cabang Gerakan Pramuka kota Sawahlunto menggelar kegiatan pendidikan dan latihan Pramuka Peduli angkatan ke II di Sanggar Kegiatan belajar (SKB) dan Lemdikacab Sei Durian pada Minggu – Kamis (14-18/4) nanti.

Kegiatan ini diikuti 30 pramuka penegak utusan pangkalan gugus depan kota ini, yang sebelumnya berjumlah 59 penegak telah menempuh tahapan seleksi pada Kamis (11/4) lalu.

Ketua Panitia Pelaksana Kegiatan Henky Fransdamurya menyatakan diklat ini akan membekali pramuka penegak dalam upaya peduli dan tanggap dengan bencana yang ada dilingkungannya.

Adapun materi yang akan diikuti adalah pengorganisasian dan menagemen penanggulangan bencana dari Kwarda 03 Gerakan Pramuka Sumbar, Pertolongan Pertama Gawat Darurat (PPGD) dari Palang Merah Indonesia Sawahlunto.

Peserta juga dibekali, pemetaan daerah rawan bencana kota oleh Badan Penanggulangan Bencana kota Sawahlunto , Sistem komunikasi darurat bencana oleh Orari lokal Sawahlunto.

"Selain itu juga ada materi  peneraan penyelenggaraan dapur umum, simulasi darurat bencana serta penanggulangan bahaya kebakaran oleh UPT Pemadam kota ini, " katanya kepada padangmedia.com disekretariat Kwarcab kota ini, Sabtu (13/4).

 Dia menambahkan, materi itu  disampaikan melalui metode penerapan, sosilisasi dan praktek lapangan. Karena  tujuannya membentuk satgas Pramuka peduli yang tanggap darurat serta peduli lingkangannya.

Sumber : padangmedia.com

0 komentar:

Posting Komentar