BANDA ACEH - Sebanyak 380 anggota Pramuka Penggalang (setingkat SMP) utusan 25 Gugus Depan (Gudep) se-Banda Aceh, mengikuti Lomba Tingkat (LT) III, di bumi perkemahan Rindam Mata Ie.
Lomba ketangkasan kepramukaan itu dilaksanakan sejak Selasa (20/3), yang dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Banda Aceh Drs Sofyan Sulaiman, dan berlangsung hingga Sabtu (24/3).
Ketua panitia pelaksana dari Kwartir Cabang (Kwarcab) Banda Aceh, Adnansyah mengatakan, juara I pada LT III ini nantinya akan mewakili Kota Banda Aceh dalam LT IV tingkat Kwartir Daerah (provinsi).
“Lomba ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan anggota Pramuka Penggalang, baik secara personal maupun beregu. Regu yang menjadi juara satu kita harapkan adalah regu terbaik yang dapat mewakili Banda Aceh pada LT IV,” ujarnya.
Sumber : tribunnews.com
0 komentar:
Posting Komentar