Buku Pramuka Boyman

Kedai Atribut Pramuka Scout Addict Kediri menyediakan buku materi Pramuka Boyman 1 dan Boyman 2.

Tenda Dome Arei Outdoor

Kedai Pramuka Scout Addict menyediakan berbagai Tenda Dome Arei Outdoor kapasitas 2 dan 4 orang.

Aneka Produk Loreng Pramuka

Kedai Pramuka Scout Addict menyediakan berbagai macam produk berbahan kain Loreng Pramuka. Produk kami antara lain : Jaket, Celana, Rompi, Topi, dll.

Aneka Produk Logam Cor

Produk atribut perlengkapan Pramuka berkualitas dari Kedai Pramuka ScoutAddict Kediri

Pelayani Pemesanan Pin, Gantungan Kunci, ID Card

Kedai Pramuka Scout Addict juga melayani pemesanan pin, gantungan kunci, Id Card, dll untuk kegiatan maupun souvenir.

Dokumentasi Pengiriman

Dokumentasi dari pesanan yang pernah kami kirimkan. Kami pernah mengirim pesanan dari Aceh sampai Papua.

Jumat, 26 April 2013

Penegak Kreasi V Se-Korwil Madiun 2013



"PENEGAK KREASI V"
Lomba Pramuka Penegak Korwil Madiun 2013

Nama dan Tema Kegiatan
Nama                           : Penegak Kreasi V Se-Korwil Madiun 2013
Tema                           : You Will be as Big as You Think

Pelaksanaan Kegiatan
Hari                             : Jumat s.d Minggu
Tanggal                       : 17 s.d 19 Mei 2013
Tempat                       : Lapangan SMKN 2 Jiwan, belakang Kwarcab Kab. Madiun
                                     Jalan Raya Madiun – Solo, Kec. Jiwan, Kab. Madiun

 Pendaftaran
Pendaftaran dapat dilakukan pada :
Tanggal                       : 9 s.d 26 April 2013
Waktu                         : Pukul 08.00 s.d 17.00 WIB
Tempat                       : Sanggar Bhakti Racana Pangeran Timoer – Retno Djumilah
  Kampus I , Lantai 1 bagian barat IKIP PGRI MADIUN
                                                  Jalan Setiabudi No 85 Madiun
Technical Meeting
Hari, Tanggal             : Jumat, 26 April 2013
Waktu                         : 13.30 – Selesai
Drees Code               : Seragam Pramuka
Ketentuan                                 : Setiap pangkalan diwakili Oleh 2 Orang
Tempat                       : Ruang Pertemuan 1, Kampus 1, Lantai 2 IKIP PGRI Madiun
  Jalan Setiabudi No 85 Madiun

Syarat dan Ketentuan
1.         Setiap sangga terdiri dari 6 Anggota
2.         Setiap sangga dapat mengirimkan maksimal 2 Anggota CST
3.         Setiap pangkalan / kontingen dapat mengirimkan 1 Pembina Pendamping
4.         Setiap pangkalan / kontingen maksimal mengirimkan 4 sangga
5.         Peserta merupakan anggota aktif Pramuka Penegak di Gudep
6.         Menyerahkan Surat Tugas dari Pangkalan / kontingen 
7.         Menyerahkan fotokopi KTA / KTS
8.         Mengisi formulir pendaftaran (peserta, CST, Pembina Pendamping)
9.         Menyerahkan pas foto ukuran 3x4 3 lembar ( Peserta background merah, CST background biru )
10.      Membayar biaya pendaftaran Rp 125.000,00 / Sangga
11.      Sanggup Mentaati Segala Ketentuan, Peraturan dan Keputusan Penyelenggara Kegiatan Penegak Kreasi V se- Korwil Madiun 2013

Tropi Kejuaraan
1.         Juara Bergilir Ka.POLRES Madiun kota
2.         Juara Bergilir Racana Pangeran Timoer
3.         Juara Bergilir Racana Retno Djumilah
4.         Juara 1 Sangga Putra, Piagam Penghargaan, Uang Pembinaan Rp250.000,00
5.         Juara 1 Sangga Putri, Piagam Penghargaan, Uang Pembinaan Rp250.000,00
6.         Juara 2 Sangga Putra, Piagam Penghargaan, Uang Pembinaan Rp200.000,00
7.         Juara 2 Sangga Putri, Piagam Penghargaan, Uang Pembinaan Rp200.000,00
8.         Juara 3 Sangga Putra, Piagam Penghargaan, Uang Pembinaan Rp150.000,00
9.         Juara 3 Sangga Putri, Piagam Penghargaan, Uang Pembinaan Rp150.000,00

  Fasilitas
1.         ID Card peserta
2.         Sertifikat ( Peserta, CST, Pembina Pendamping )
3.         Tiska Penegak Kreasi V tahun 2013
4.         Sticker Penegak Kreasi V tahun 2013 
 
Contac Person
Ari Nur W                   : 085 745 801 860
Nining S W                 : 085 735 088 573
Dwi Hendrawati      : 085 754 456 444

Petunjuk Pelaksanaan download
Formulir Pendaftaran download

Kamis, 25 April 2013

Jual Senter Police Murah


Stok baru dari Kedai Pramuka ScoutAddict yaitu Baboolyy Senter Police 1200.
Senter dengan kekuatan 1200 Watt ini bisa di zoom in dan zoom out sesuai kebutuhan di lapangan pada saat dibutuhkan

Stok dan pemesanan sms 0812 1774 6083
Produk dan harga lihat disini http://scoutaddictindo.blogspot.com/2013/04/lampu.html

Selasa, 23 April 2013

Kwarcab Padangpanjang Sosialisasikan UU Pramuka

PADANGPANJANG - Salah satu penyebab melemahnya peran Pramuka sebagai kepanduan saat ini adalah minimnya aktifitas Pramuka di sekolah. Hal itu berpengaruh pada melemahnya posisi Pramuka dan berkurangnya kemandirian.

Kondisi itu juga dialami gerakan Pramuka di Kota Padangpanjang beberapa waktu lalu. Namun, dengan berbagai upaya dan menggiatkan kegiatan Pramuka di semua sekolah, Gerakan Pramuka di Kota Padangpanjang kembali hidup.

Ketua Kwartir Cabang (KaKwarcab) Pramuka Padangpanjang, Ir. Edwin.SP mengatakan, sejak ia dilantik November tahun lalu, sudah banyak yang dilakukan dalam menghidupkan kembali semangat ke-Pramukaan. Salah satunya dengan bermusyawarah dengan semua kepala sekolah yang ada di Kota Padangpanjang.

"Kita sudah panggil semua kepala sekolah untuk merumuskan bagaimana agar Pramuka di sekolah-sekolah kembali diaktifkan. Bahkan, kepada pemerintah daerah kita sudah mengusulkan agar setiap hari Kamis, semua pegawai di lingkungan Kota Padangpanjang mengenakan seragam Pramuka," ungkap Edwin saat membuka Sosialisasi Undang-undang nomor 12 tahun 2013 tentang Gerakan Pramuka di aula Kwarcab Kota Padangpanjang Komplek Gedung Pertemuan M. Syafei, Senin (22/4).
Sosialisasi UU nomor 12 tahun 2013 tentang Gerakan Pramuka bertujuan untuk lebih memasyarakatkan UU tersebut bagi keluarga besar gerakan pramuka dan masyarakat Padangpanjang umumnya. Dengan peserta dari penegak, pandega dan pembina Pramuka se Kota Padangpanjang.

Sosialisasi tersebut merupakan program Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Sumatera Barat yang pada pelaksanaannya bekerja sama dengan Kwarcab Gerakan Pramuka di Sumatera Barat.

Sumber : padangmedia.com

Senin, 22 April 2013

Lampu - Senter - Lentera

Senter, Headlamp, Lampu tenda
Info pemesanan silahkan WA> 081217746083


Senter Swat 
Harga IDR.75.000
- Panjang Senter : 15.5 cm
- Diameter Kepala Senter : 3.5 cm
- Diameter Senter : 2.8 cm
 *kelengkapan seperti digambar



Headlamp 6611A
Harga Rp. 30.000
Baterai AAA sebanyak 3 buah
(tidak termasuk baterai)




Headlamp MS-2031
Harga Rp. 25.000
Baterai AA sebanyak 3 buah
(tidak termasuk baterai)






Jumat, 19 April 2013

Pramuka Sebagai Perekat Bangsa dan Solusi Cegah Pengaruh Negatif

Lubuk Pakam, Dandim 0204/Deli Serdang Letkol Arh Syaepul Mukti Ginanjar SIP selaku Ka Mabigus Gudep DS 237-238 Makodim 0204/DS minta Pandega, Penegak, Penggalang dan Siaga peserta latihan Gelar Tunas Kwaran Gerakan Pramuka Lubuk Pakam untuk sungguh–sungguh berlatih agar mampu menghadapi berbagai tantangan hidup masa depan sebagai patriot bangsa untuk dapat terus menegakkan kedaulatan NKRI.

Hal itu disampaikan Dandim Syaepul melalui Kasdim 0204/DS Mayor Inf M Taufik SPd. selaku Waka Mabigus Gudep DS.237-238 Makodim 0204/DS pada latihan Gelar Tunas Kwaran GP Lubuk Pakam dilapangan Makodim 0204/DS Km.2 Jalan Galang Lubuk Pakam,Rabu (17/4).

Latihan dihadiri Ketua Harian Mabicab GP Deli Serdang Kak Iwa Suryapati, Pasiter Kodim 0204/DS Kapten Inf S. Purba, Koordinator Pamong Saka Wira Kartika 0204 Peltu Agus Sugandi juga Ketua Gudep DS 237-238 didampingi Pembina Gudep sejajaran Kwaran GP Lubuk Pakam.

Menurut Kasdim M Taufik,Pramuka saat ini menjadi salah satu primadona kaum muda dan sangat diharapkan mampu menjadi perekat bangsa dimana kepramukaan juga merupakan solusi yang handal untuk mencegah kaum muda dari berbagai pengaruh negatif seperti narkoba atau budaya luar yang tidak sehat.

Untuk itu kepada orang tua diimbau agar jangan ragu atau menghalangi putra putrinya yang berminat mengikuti kegiatan kepramukaan baik sebagai anggota Gudep disekolahnya maupun instansi lain karena banyak pemimpin Indonesia yang hebat justeru terlahir dengan Basic Kepramukaan,kata Kasdim M Taufik.

Kasdim M Taufik yang juga Pimpinan Umum Saka Wira Kartika 0204 Wilayah Kodim 0204/DS kepada Analisa mengatakan salah satu upaya TNI AD dalam meningkatkan kesadaran Bela Negara adalah dengan melaksanakan pembinaan kepramukaan dimana Kodim 0204/DS secara terus menerus melaksanakan pembinaan generasi muda khususnya kepramukaan.

Kodim 0204/DS secara khusus juga melaksanakan pembinaan Satuan Karya Wira Kartika dengan anggota yang tersebar di Kabupaten Deli Serdang, Serdang Bedagai dan Kota Tebing Tinggi yang merupakan daerah binaan teritorial Kodim 0204/DS.

Selain itu,Gudep DS 237-238 Makodim 0204/DS juga setiap saat siap untuk dijadikan sebagai tempat kegiatan kepramukaan dari berbagai Kwartir/Gudep diwilayah Kodim 0204/DS,kata Kasdim M Taufik.

Sumber : analysadaily.com

Kamis, 18 April 2013

Badge Latgab Pramuka Nganjuk

Terima kasih kepada panitia kegiatan Latihan Gabungan Pramuka Se-Nganjuk yang telah memesan tiska bordir di Kedai Pramuka ScoutAddict, Semoga kegiatannya berjalan lancar dan sukses.
Kami tunggu pesanan selanjutnya

Senin, 15 April 2013

Kwarcab Sawahlunto Gelar Diklat Pramuka Peduli ke II

SAWAHLUNTO - Kwartir Cabang Gerakan Pramuka kota Sawahlunto menggelar kegiatan pendidikan dan latihan Pramuka Peduli angkatan ke II di Sanggar Kegiatan belajar (SKB) dan Lemdikacab Sei Durian pada Minggu – Kamis (14-18/4) nanti.

Kegiatan ini diikuti 30 pramuka penegak utusan pangkalan gugus depan kota ini, yang sebelumnya berjumlah 59 penegak telah menempuh tahapan seleksi pada Kamis (11/4) lalu.

Ketua Panitia Pelaksana Kegiatan Henky Fransdamurya menyatakan diklat ini akan membekali pramuka penegak dalam upaya peduli dan tanggap dengan bencana yang ada dilingkungannya.

Adapun materi yang akan diikuti adalah pengorganisasian dan menagemen penanggulangan bencana dari Kwarda 03 Gerakan Pramuka Sumbar, Pertolongan Pertama Gawat Darurat (PPGD) dari Palang Merah Indonesia Sawahlunto.

Peserta juga dibekali, pemetaan daerah rawan bencana kota oleh Badan Penanggulangan Bencana kota Sawahlunto , Sistem komunikasi darurat bencana oleh Orari lokal Sawahlunto.

"Selain itu juga ada materi  peneraan penyelenggaraan dapur umum, simulasi darurat bencana serta penanggulangan bahaya kebakaran oleh UPT Pemadam kota ini, " katanya kepada padangmedia.com disekretariat Kwarcab kota ini, Sabtu (13/4).

 Dia menambahkan, materi itu  disampaikan melalui metode penerapan, sosilisasi dan praktek lapangan. Karena  tujuannya membentuk satgas Pramuka peduli yang tanggap darurat serta peduli lingkangannya.

Sumber : padangmedia.com

Jumat, 12 April 2013

LINTAS ALAM ''BHAYANGKARA ADVENTURE'' 2013 SE-JATIM

LOMBA LINTAS ALAM ''BHAYANGKARA ADVENTURE'' 2013 SE-JATIM episode NAPAK TILAS PERJUANGAN KAPTEN POL SOEPROBO (BRIMOB)

SEKRETARIAT
Jl. Kombespol M. Duryat No. 62 Lamongan, Markas Besar SAKA BHAYANGKARA POLRES LAMONGAN, sebelah Studio Radio JSM Polres Lamongan.

REBUT TROPHY MENARIK ... !!!
1. Tropi bergilir Bupati Lamongan (*)
2. Tropi bergilir DANDIM Lamongan (*)
3. Tropi bergilir KAPOLRES Lamongan (*)
4. Dan masih banyak tropi yang lainnya
Ket. : (*) Masih dalam tahap konfirmasi

PELAKSANAAN
1). Hari/tanggal :Minggu, 02 JUNI 2013 jam 06.00 WIB – Selesai
2). Start/Finish : Polsek Kedungpring, Ds. Kedungpring, Kec. Kedungpring, Kab. Lamongan, Provinsi Jawa Timur.

BIAYA PENDAFTARAN :
-Beregu (3 Orang) = Rp 60.000
-Perorangan = Rp 20.000

FASILITAS
-No peserta
-Sertifikat
-Stiker

#GRATIS BADGE KEGIATAN (BAGI 100 ORANG PENDAFTAR PERTAMA)..!!!

PENDAFTARAN DIMULAI DARI SEKARANG..!!!

Tempat pendaftaran
1). Secara langsung pada sekretariat ''MABES SAKA BHAYANGKARA POLRES LAMONGAN'' Jl. Kombespol M. Duryat No. 62 Lamongan antara jam 08.00-16.00 WIB.
2). Transfer ke nomor rekening Bank BRI :6308-01-003775-53-5 atas nama Moh. Heru Budi Santoso, Setelah transfer WAJIB KONFIRM ke panitia melalui sms, dan Bukti Transfer yang asli wajib dibawa pada waktu daftar ulang pada saat pelaksanaan kegiatan.
3). langsung di lokasi start, di polsek kedungpring desa kedungpring kecamatan kedungpring kabupaten lamongan

PETUNJUK LOKASI START.
a. jalur bus
- Dari arah Surabaya, Gresik naik bus jurusan Bojonegoro turun di pasar Babat naik len jurusan kedungpring turun di pasar kedungpring (Rp 5.000,-).
- Dari arah Bojonegoro, Tuban naik bus jurusan Lamongan turun di pasar Babat naik len jurusan kedungpring turun di pasar kedungpring (Rp 5.000,-).
- Dari arah Jombang naik bus jurusan Lamongan turun di pasar Babat naik len jurusan kedungpring turun di pasar kedungpring (Rp 5.000,-).
b. jalur kereta api
- Dari arah Surabaya, Gresik naik kereta api jurusan Bojonegoro turun di stasiun Babat naik len jurusan kedungpring turun di pasar kedungpring (Rp 5.000,-).

PERSYARATAN PESERTA
1). Melengkapi administrasi pendaftaran
2). PESERTA DARI ORGANISASI/KOMUNITAS WAJIB MEMBAWA BENDERA ORGANISASINYA LENGKAP DENGAN TONGKATNYA
3). spanduk organisasi WAJIB di pasang dilokasi Start (bila punya spanduk)

CONTACT PERSON
1. PRASBHARA Sokhib : 085648338291
2. PRASBHARA Aini : 08993699553
2. PRASBHARA Agung : 085606031993

Silahkan gabung ke FB  Lomba Lintas Alam " Bhayangkara Adventure "


BUKTIKAN .... !!!
KALAU ANDA PETUALANG SEJATI

Kamis, 11 April 2013

Musyawarah Kwarcab Aceh Besar

Aceh Besar – Pengurus Kwartir Cabang gerakan Pramuka Aceh Besar menggelar Musyawarah Cabang Ke-8 di Aula HT Bachtiar Panglima Polem Setdakab Aceh Besar, Kamis (11/4/2013).

Kegiatan yang diikuti pengurus Kwartir Cabang, Kwartir Ranting beserta para camat yang sekaligus Ketua Majelis Pembimbing Ranting itu dibuka Bupati Aceh Besar yang diwakili Asisten Administrasi Umum, Drs Burhanuddin MS MM. Hadir juga Ketua Harian Kwarda Pramuka Aceh, Drs H Azhari Basar.

Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Aceh Besar periode 2007-2012, H Anwar Ahmad SE Ak dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan T Raden Sulaiman mengemukakan, banyak hal yang sudah dilakukan selama lima tahun kepengurusan mereka, namun juga tak sedikit hal-hal yang masih perlu dilanjutkan untuk membuat Gerakan Pramuka betul-betul eksis di tengah-tengah masyarakat, khususnya di Aceh Besar.
 
Lahirnya Undang-undang Republik Indonesia Nomor 12 Tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka sebenarnya merupakan satu dasar kuat yang perlu dipertimbangkan oleh semua pihak untuk bersama-sama Gerakan Pramuka dalam membentuk dan mendidik anak-anak dan generasi muda agar dapat mengoptimalkan kemampuan dan terhindar dari hal-hal negatif seperti narkoba, pergaulan bebas, tawuran, dan sebagainya.

Ketua Harian Kwarda Pramuka Aceh Drs H Azhari Basar mengharapkan agar pengurus Pramuka Cabang Aceh Besar dapat terus berkarya, terutama untuk mendukung pembangunan daerah dan kemajuan dunia kepramukaan di daerah tersebut. Dengan kerja keras dan dukungan semua pihak, ia berkeyakinan, Kwarcab Pramuka Aceh Besar akan semakin jaya, berprestasi dan gemilang di masa-masa mendatang.

Bupati Aceh Besar Mukhlis Basyah dalam sambutan tertulisnya yang disampaikan Asisten Administrasi Umum Drs Burhanuddin MS MM menyatakan, sebuah lembaga kepramukaan sangat diperlukan dalam hal mencetak kader atau tenaga handal untuk melanjutkan roda organisasi.

Diharapkan, kepengurusan Kwartir Cabang Pramuka Aceh Besar ke depan dapat melakukan program terbaik, sehingga kontribusinya untuk pembangunan daerah akan terus meningkat. “Seluruh pengurus Pramuka hendaknya selalu berakhlak mulia, bertaqwa, bermoral dan memberikan peran aktifnya untuk kemajuan daerah,” katanya.

Sumber : atjehlink.com

Rabu, 10 April 2013

Badge Radio Scouting

Kedai Atribut Pramuka ScoutAddict kembali menghadirkan koleksi baru yaitu badge logo Radio Scouting, full bordir dengan diameter 6,5 cm

Pemesanan 0812 1774 6083

Pesanan dari Pramuka Melawi Kalimantan Barat

Terima kasih kepada kaka Zakaria atas pesanan baju dan celana loreng pramuka. Semoga berkenan, serta kami tunggu pesanan selanjutnya

Senin, 08 April 2013

Pramuka Penggalang dan Penegak Sawahlunto Jelajah Kota Bersejarah IV

SAWAHLUNTO – Sebanyak 310 pramuka Penggalang dan Penegak di Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Sawahlunto ikuti kegiatan Jelajah Kota Bersejarah III,Minggu (7/4).

Peserta yang terdiri dari 22 regu penggalang dan 13 sangga penegak gugus depan dikwarcab kota ini.
Ketua Pelaksana Ardius mengatakan, kegiatan ini bersifat penjelajahan kota dengan materi kegiatan meliputi permainan besar Pramuka, Games (out door activity).

 "Dengan tanda jejak dan smaphore mengenal lebih dekat pariwisata kota tua Sawahlunto dengan metode lomba," katanya saat pembukaan kegiatan ini di Lapangan parkir Balaikota di Lubang Panjang .

Mereka akan melintasi serta melakukan pengamatan disetiap objek yang ada di kawasan kota lama, jelasnya saat pelepasan peserta olah Ketua Kwarcab Sawahlunto Erizal Ridwan.

Juga dilakukan aksi kebersihan di kawasan kota lama yang terdiri dari museum Goedang Ransoem, lobang tambang mbah Soero dan museum kereta api, Mesjid Nurul Islam dan finish di Lapangan segitiga Ombilin.

 Dikesempatan itu, Ka Kwarcab Erizal Ridwan berharap dengan kegiatan ini semakin tinggilah rasa pelestarikan alam serta lingkungan, terlebih dikawasan kota tua.

“Tunjukkan bahwa pramuka juga mengenal dekat, dan punya andil dalam melestarikan pusaka dan kota tua. Pemerintah  juga sedang berjuang agar kawasan kota tua jadi warisan bersejarah dunia” harap Wawako itu.

Sumber : padangmedia.com

Kamis, 04 April 2013

Bantal Tiup Traveling

Kedai Pramuka ScoutAddict Kediri menyediakan berbagai macam produk untuk kegiatan outdoor dan traveling bagi kakak-kakak semua

Info WA. 081222165002


Bantal Tiup Kotak
Ukuran 48 cm x 30 cm







Bantal Tiup Leher
Merk : Bestway
Ukuran 46 cm x 28 cm







Kedai Pramuka ScoutAddict juga hadirdi marketplace :
Tokopedia            https://www.tokopedia.com/scoutaddict
Shopee                 https://shopee.co.id/scoutaddict
Bukalapak            https://www.bukalapak.com/u/scoutaddict





bantal tiup, bestway, bantal kotak, bantal traveling, bantal lubang, bantal kediri, bantal outdoor, bantal tidur, kediri, pare, nganjuk, madiun, jombang, blitar, tulungagung, trenggalek, surabaya, ponorogo










Minggu, 31 Maret 2013

Truk Angkut Pramuka Terguling Di Puncak

Bogor - Truk milik TNI yang membawa 38 Pramuka dari SMP An-Najah Kelas Dua, usai kemah di  kawasan Cibodas, Cianjur, Jawa Barat  terguling di Jalan Raya Puncak, tepatnya di tanjakan Selarong Desa Cipayung, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor, Sabtu (30/3). Meski tidak ada korban jiwa, namun kecelakaan itu mengakibatkan enam orang penumpang dan juga sopir mengalami luka-luka dan harus menjalani perawatan di RS Umum Ciawi.

Keenam korban itu, Kopda Suranto (sopir), Yanti (pembina pramuka), Sarah (siswa), Lacaini (siswa), Sheila (siswa) dan Rendra (siswa). Saat ini para korban yang luka masih menjalani perawatan di  RSUD Ciawi. "Semua korban dibawa ke rumah sakit. Untuk siswa, hanya mengalami luka ringan," kata Ikhwan, salah satu guru MA An-Najah.

Kejadian tergulingnya truk tentara yang mengangkut Pramuka itu, terjadi pukul 18.30 WIB. Saat kejadian, kendaraan milik TNI tersebut tengah mengangkut 38 siswa An-Najah dan 4 pembina pramuka. Truk yang melaju cukup kencang dari arah Bogor menuju ke Jakarta, tiba-tiba saat melintas tanjakan selarong langsung terguling.

Tentu saja, tergulingnya truk di jalan yang sedang menerapkan  sistem one way  atau satu arah buka tutup itu, menimbulkan kemacetan parah. Untuk mengurai kemacetan, petugas Polres Bogor langsung diterjunkan ke lokasi dan berusaha menarik bodi mobil truk, agar tidak menimbulkan kamacetan lebih parah lagi.

Untuk mengevakuasi korban, setidaknya butuh waktu hampir  20 menit. Evakuasi sendiri dilakukan dengan cara menarik badan truk menggunakan kendaraan derek.

Kasat Lantas Polres Bogor, AKP Edwin Afandi menuturkan, truk itu terguling karena saat turunan  melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Puncak menuju Jakarta. "Saat belokan pengemudi tak sempat mengendalikan kendaraanya sehingga mobil langsung terguling. Saat ini kami masih berupaya untuk mengevakuasi kendaraan karena membuat kenmacetan lalulintas,"kata AKP Edwin.

Sumber : jagatberita.com

Jumat, 29 Maret 2013

Flysheet Tenda / Pelapis Tenda

Flysheet terbuat dari bahan waterproff, berguna sebagai pelapis atap tenda, sebagai alas, serta bisa digunakan sebagai tnda darurat/bivak.



Flysheet 2 x 3 m
Harga IDR. 135.000





Flysheet 3 x 3 m
Harga IDR. 160.000





Flysheet 3 x 4 m
Harga IDR. 190.000

Rabu, 27 Maret 2013

Anggota Pramuka berbagai negara ikut Jambore Internasional

Pandeglang - Anggota pramuka dari berbagai negara mengikuti kegiatan jambore internasional yang diselenggarakan di Kampung Cinyurup, Kelurahan Juhut, Kecamatan Karangtanjung, Pandeglang, Banten.

Perwakilan anggota pramuka dari berbagai negara itu tiba di Pandeglang, Selasa, dan mengikuti pembukaan yang dipusatkan di Gedung Graha Pancasila Pandeglang, sebelum mengikuti perkemahan selama tiga hari, 26--28 Maret di Cinyurup, atau lebih dikenal dengan kampung domba.

Peserta yang mengikuti kegiatan bertaraf internasional itu, diantaranya berasal dari Malaysia, Singapura, Muangthai, Filipina, Vietnam, China, Australia, Kenya, Zimbabwe dan Meksiko.

Pembukaan jambore internasional diawal pertunjukan berbagai kesenian asli Pandeglang, diantaranya tari saman dan rampak beduk.

Bupati Pandeglang Erwan Kurtubi dalam sambutannya menyatakan rasa syukur atas kepercayaan Kwartir Nasional (Kwarnas) Pramuka yang telah memiliki Cinyurup, sebagai tempat pelaksanaan jambore internasional tersebut.

"Ini akan berdampak positif bagi Pandeglang, diantaranya daerah ini akan lebih dikenal di dunia internasional," katanya.

Ia juga menjelaskan, Kampung Cinyurup sebagai tempat penyelenggaraan kegiatan internasional tersebut memiliki alam yang indah karena berada di kaki Gunung Karang, karena itu udaranya juga cukup sejuk.

"Peserta juga bisa mempelajari budaya masyarakat setempat, termasuk cara beternak domba, bertani dan menanam sayur-mayur," katanya.

Sekretaris Kabupaten Pandeglang Dodo Djuanda menjelaskan, awalnya Kwarnas sempat memilih Kabupaten Lebak, yakni di kawasan Pantai Sawarna Kecamatan Malingping untuk kegiatan jambore internasional tersebut.

"Awalnya memang ada beberapa alternatif tempat penyelenggaraan jambora ini, yakni di Kabupaten Lebak dan Serang, namun akhirnya ditetapkan di Pandeglang," katanya.

Salah seorang peserta dari Negara Malaysia Indri mengatakan sangat bahagia bisa mewakili negaranya untuk mengikuti acara seperti ini.

"Saya merasa bersyukur bisa mengikuti jambore di Pandeglang, semoga kami semua bisa mengikuti acara ini dengan lancar, selamat dan sukses," katanya. 

Sumber :  antaranews.com

Sabtu, 23 Maret 2013

Lomba Prestasi Kepramukaan ( LOSIPRAM ) XV Tahun 2013

Lomba Prestasi Kepramukaa atau disingkat LOSIPRAM adalam lompa untuk Pramuka Penegak Se-Jawa Timur. Lomba yang diadakan oleh Pramuka Pangkalan Universitas Brawijaya Malang ini dalam penyelenggaraanya sudah memasuki tahun ke 15. 

SASARAN KEGIATAN 
1. Anggota Pramuka Tingkat Penegak di Tingkat SMA/SMK/MA / Sederajat Se-Jawa Timur Terbuka 2. Anggota Pramuka yang Aktif di Satuan Karya Pramuka ( SAKA ) di Lingkup Kwartir Daerah Jawa Timur  

NAMA KEGIATAN 
Kegiatan ini bernama “ Lomba Prestasi Kepramukaan ( LOSIPRAM ) Ke-XV Tahun 2013 ” 

TEMA dan MOTTO 
Tema : “ Sekarang Bangun Tenda , Esok Bagun Bangsa ” 
Motto : “ Satyaku Kudharmakan, Dharmaku ku Baktikan” 

WAKTU dan TEMPAT 
Hari : Kamis s/d Minggu 
Tanggal : 25 s/d 28 April 2013 
Tempat : Lapangan Daerah Pelatihan Kodam V Brawijaya Ds. Sidodadi, Kec. Lawang, Kabupaten Malang 

BENTUK KEGIATAN 
Kegiatan Losipram Ke XV tahun 2013 diselenggarakan dengan berkemah, dan terdapat 14 cabang perlombaan serta 5 kegiatan non p erlombaan. 

PESERTA dan PEMBINA KEGIATAN 
Setiap Sangga terdiri dari 8 Anggota Setiap Sangga dapat Mengirimkan 1 Orang Pembina tiap Sangga Setiap Pangkalan Maksimal Mengirimkan 4 sangga 

Reka Kerja Losipram Ke XV Tahun 2013 pada tahun ini menerima Maksimal 100 Sangga 

Persayaratan Peserta : 
1. Peserta Merupakan Anggota Aktif Pramuka Penegak Berusia 16 s/d 20 Tahun, dibuktikan dengan Menyer takan foto copy kartu Anggota Pramuka ( KTA ) atau dapat dengan Kartu Tanda Pelajar Sebanyak 1 Lembar. 
2. Menyerahkan Surat Tugas dari Pangkalan yang disetujui Oleh Ketua Majelis Pembimbing Gugusdepan 
3. Peserta dalam Kondisi Sehat Jasmani dan Rohani dengan Di buktikan dengan Surat Keterangan Sehat dari Dokter
 4. Peserta Mengisi Formulir Pendaftaran Peserta 
5. Peserta Menyerahkan 3 Foto Berpakaian Seragam Pramuka Putra Background Warna Merah dan Putri Biru, dengan Ukuran 3X4 
6. Membayar biaya Pendaftaran Rp. 400.000/Sangga 
7. Sanggup Mentaati Segala Ketentuan, Peraturan dan Keputusan Losipram Ke XV tahun 2013. 
8. Peserta Dianggap sudah terdaftar jika Minimal Memenuhi Persyaratan Peserta Pada Point 6. 

Persyaratan Pembina : 
1. Menyerahkan Surat Tugas dari Ketua Majelis Pembimbing Gugusdepan 
2. Menyerahkan Foto Copy Kartu Tanda Anggota Pramuka atau Kartu Identitas Lainnya. 
3. Pembina Mengisi Formulir Pendaftaran Pembina 
4. Pembina Menyerahkan 2 Foto Berpakaian SeragamPramuka dengan Ukuran 3x4 5. 
Sanggup Mentaati Segala Ketentuan, Peraturan dan Keputusan Losipram Ke XV tahun 2013. 

SISTEM PENDAFTARAN Pendaftaran dapat dilakukan pada : 
Tanggal : 1 Maret s/d 6 April 2013 
Waktu : Pukul 08.00 s/d 17.00 Wib 
Tempat : Sanggar Bhakti Racana Brawijaya Sekretariat Bersama Unit Aktivitas Brawijaya,Gedung Rusunawa Lt 4 Nomor 36 

 Info selanjutnya silahkan download juklaknya 

http://pramuka.ub.ac.id/wrp-con/uploads/2013/03/Undangan-LOSIPRAM-XV.pdf 

http://pramuka.ub.ac.id/wrp-con/uploads/2013/03/JUKLAK-JUKNIS-LOSIPRAM-XV.pdf

Rabu, 20 Maret 2013

Alat Peraga Gambar TKK Pramuka

Kedai Atribut Perlengkapan Pramuka ScoutAddict dari Kota Kediri menghadirkan alat peraha gambat-gambar TKK, Semoga berguna bagi kakak-kakak pembina pramuka dalam memberikan pengetahuan bagi adik didiknya.

Pemesanan SMS 0812 1774 6083

Selasa, 19 Maret 2013

KaKwarda Jatim Lantik Pengurus Kwarcab Mojokerto

MOJOKERTO - Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Jawa Timur, H. Syaifulloh Yusuf melantik Ketua dan Anggota Majelis Pembimbing Cabang, Ketua dan anggota pengurus Kwartir Cabang, serta Lembaga Pemeriksa Keuangan Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Mojokerto periode 2013 – 2015. Bertempat di Pendopo Graha Majatama, ( 15/3 ) kemarin. Hadir dalam kesempatan tersebut Forpinda, Sekretaris Daerah, Ketua TP.PKK, Ketua Dharma Wanita dan SKPD terkait.

Pelantikan diawali dengan pembacaan Surat Keputusan oleh Kwarda Gerakan Pramuka Jawa Timur dan pembacaan Ikrar oleh Ketua Majelis Pembimbing dan Ketua Kwartir Cabang Kabupaten Mojokerto. Selesai pelantikan dilanjutkan dengan penandatangan naskah pelantikan dan naskah ikrar kemudian diakhiri dengan penyematan tanda jabatan ke Mabicab dan Ka. Kwarcab oleh Ka. Kwarda. Dalam pelantiakan ini Bupati Mojokerto, H. Mustofa Kamal Pasa dikukuhkan sebagai Ketua Majelis Pembimbing Cabang dan Drs. Akh. Jazuli sebagai Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Mojokerto, masa bhakti 2013 – 2015.

Bupati Mojokerto Mustofa Kamal Pasa, selaku Ketua Majelis Pembimbing Gerakan Pramuka Kabupaten Mojokerto menyampaikan, Gerakan Pramuka tetap relevan dengan perkembangan zaman, walaupun era globalisasi penuh dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan tekhnologi, akan tetapi manusia tetap merupakan factor penentu yang paling utama. “Oleh karena itu, marilah membangun manusia yang memiliki karakter, serta membangun bangsa yang memiliki watak yang kuat, bukan hanya membagun generasi muda cerdas yang menguasai ilmu pengetahuan, tetapi generasi muda yang tanggap, trengginas, tangguh kepribadiannya, luhur budi pekertinya, hidup dalam kerukunan, kompak serta selalu bersatu,” ungkap Ka.Mabicab.

Revitalisasi Gerakan Pramuka yang telah dicanangkan oleh Presiden tahun 2006, merupakan salah satu pilar pendidikan bagi generasi muda yang tujuan pokoknya adalah untuk mengaktifkan kembali Gugus depan sebagai ujung tombak Gerakan Pramuka, memantapkan eksistensi Gerakan Pramuka serta meningkatkan fungsi Gerakan Pramuka. Saat ini banyak peristiwa yang berpotensi memrosotkan akhlak kaum muda. Gerakan Pramuka mempunyai peran yang besar dalam pembentukan kepribadian generasi muda. “Selanjutnya, marilah kita mantapkan penghayatan dan pengamalan nilai nilai yang tercantum dalam Tri Satya Dan Dasa Darma Pramuka, yaitu nilai-nilai luhur yang menjunjung tinggi keimanan, kejujuran, cinta tanah air, kasih sayang sesama manusia, tolong menolong, gotong royong, bertanggungjawab, disiplin, hormat kepada yang tua, sederhana, suci dalam pikiran, perkataan dan perbuatan., “ tambahnya.

Diakhir sambutannya Kepala Mabicab mengajak kepada anggota dewasa Gerakan Pramuka untuk lebih merapatkan barisan dan menyatukan gerak langkah untuk mempercepat dalam pembentukan karakter kaum muda. Sedangkan kepada para pengurus Kwartir Cabang, Pimpinan Satuan Karya Pramuka, Pengurus Kwartir Ranting, Para Kepala sekolah selaku Ketua Majelis Pembimbing Gugusdepan. “Agar bersama-sama meningktkan kwantitas dan kualitas kegiatan gugusdepan sebagai wahana pendidikan budaya karakter bangsa,” pungkasnya.

Ketua Kwartir Daerah Jawa Timur Gus Ipul menyampaikan Pramuka merupakan salah satu instrument yang diamanatkan oleh undang-undang sebagai pendidikan karekter. Sebagaimana amanat Presiden Soekarno selaku Ketua Majelis Pembimbing Nasional Gerakan Pramuka pada Musyawarah Pimpinan Eksekutif Gerakan Pramuka di Jakarta pada tanggal 7 Agustus 1963 mengatakan, “ Berusahalah sehebat-hebatnya untuk mengembangkan dan meluaskan gerakan kita sampai pada suatu ketika setiap anak dan pemuda serta pemudi kita, baik yang mahasiswa di kota maupun di desa, dengan rasa bangga dan terhormat dapat menjadikan : Aku Pramuka Indonesia…”

Sampai sekarang masih banyak masyarakat yang menganggap enteng Gerakan Pramuka, padahal Pramuka justru mengajarkan hal yang paling penting dalam kehidupan yaitu mencintai sesame dan alam. Oleh karena itu Ka. Kwarda berharap “ Agar Gerakan Pramuka di kabupaten Mojokerto mencari inovasi yang menjadikan masyarakat senang terhadap gerakan Pramuka,”. harap Ka. Kwarda

Selain itu agar Gerakan Pramuka di Kabupaten Mojokerto menjadi lebih maju, maka perlu adanya penambahan komunitas baru seperti dari para pengusaha, kontraktor dan sebagainya, sehingga” Gerakan Pramuka di Kabupaten Mojokerto dapat menjadi contoh bagi Gerakan Pramuka di Kabupaten lain,” pungkasnya.

Sumber : surabayapagi.com

Senin, 18 Maret 2013

Enam Pramuka Tewas Tenggelam di Dam

PACITAN - Latihan pramuka yang diikuti puluhan siswa SMPN 1 Kebonagung, Pacitan, berakhir tragis. Lima siswa dan satu pembina tewas di Sungai Desa Purwoasri, Kecamatan Kebonagung, Pacitan, Jatim, Minggu (17/3). Seorang pembina pramuka lainnya yang berusaha menolong pingsan dan dibawa ke rumah sakit.

Lima siswa yang tewas tersebut adalah Dian Wahyu Budiyanto, 14; Reza Anangga Khairul Utama, 14; Safri Dwi A., 14; Rico Adi Santoso, 13; dan Jody Erlangga, 15. Mereka berasal dari Kecamatan Kebonagung. Seorang pembina yang juga tewas bernama Sutrisno, 22, asal Desa Kayen, Pacitan. Satu pembina lagi yang pingsan adalah Farid Nasrullah.

"Para siswa itu mengikuti kegiatan pramuka yang digelar sekolah di kawasan Sungai Purwoasri," kata Kapolres Pacitan AKBP Aris Harjanto kemarin.

Hingga kini polisi masih mendalami musibah tersebut. Polisi juga masih memintai keterangan para pembina pramuka dan para pelajar yang mengetahui kronologi kejadiannya. "Proses selanjutnya kami akan mengumpulkan keterangan dari sejumlah saksi," paparnya.

Salah seorang saksi, Listyanto, 51, mengatakan, peristiwa yang merenggut nyawa enam orang itu bermula saat kegiatan tersebut sudah dibubarkan pembinanya. "Sebelumnya mereka dikumpulkan di sebuah dam dan disuruh berbaris oleh pembinanya," kata Listyanto.

Setelah dibubarkan, dua siswa, Rico dan Safri, berjalan menyusuri sungai yang airnya tampak tenang. Diduga mereka tidak mengetahui kedalaman sungai. Mereka terus berjalan ke tengah. Namun, tiba-tiba keduanya terpeleset dalam sebuah pusaran air yang memiliki kedalaman sekitar empat meter.

Dua siswa itu langsung tenggelam. Melihat rekannya terpeleset, Wahyu, Reza, dan Jody yang semula hanya duduk di pinggir sungai berupaya menolong. Namun, ketiganya justru ikut tenggelam.

Farid dan Sutrisno, dua pembina yang berada tak jauh dari tempat kejadian, juga berusaha menolong. Sialnya, Sutrisno ikut tenggelam.

Farid berhasil diselamatkan Listyanto meski dalam kondisi pingsan. "Saat itu saya menambang pasir di dekat sungai. Kemudian, saya tarik Farid yang saat itu masih bernyawa," ujar Listyanto.

Tak berapa lama sejumlah warga berdatangan untuk menolong korban. Sayang, saat dievakuasi, mereka sudah tak bernyawa. "Korban awalnya berjalan beberapa langkah ke tengah. Tapi, mereka nekat agak ke tengah dan terpeleset. Saya tidak tahu kalau di tengah semakin dalam," katanya

Sumber : jppn.com

Jumat, 15 Maret 2013

'Hasduk Berpola', Bangkitkan Semangat Pramuka

Dunia perfilman Indonesia sepertinya makin berkembang dengan banyaknya film yang tayang lewat genre bervariasi. Film untuk anak-anak pun tak terlupakan untuk diproduksi.

Sukses dengan Surat Kecil Untuk Tuhan sutradara Harris Nizam kembali membuat film yang dipersembahkan untuk anak-anak Indonesia, berjudul Hasduk Berpola. Film ini mengambil lokasi di Bojonegoro juga Surabaya dan melibatkan 10 anak berbakat asal dua daerah tersebut.

Hasduk Berpola menceritakan tentang perjuangan Budi (Bangkit Prasetyo) mendapatkan hasduk (kain segitiga yang dipakai di bagian leher seragam pramuka) agar ia bisa ikut kegiatan Pramuka.
Keikutsertaanya dalam organisasi berlambang tunas kelapa itu awalnya karena ia ingin mengalahkan 'musuh' di sekolahnya. Namun keinginan itu pun seperti tersingkirkan karena ia lebih berusaha bagaimana mendapatkan hasduk. 

Perjuangannya untuk mendapatkan hasduk pun berkali-kali gagal. Ditambah lagi, kondisi keuangan keluarga Budi sedang "sekarat". Sampai akhirnya ia mendapatkan hasduk dari kakak pembina Pramuka di sekolahnya. Namun karena keteledorannya, hasduk itu pun rusak. Sang adik, Bening (Fay Nabila 'IMB') yang melihat kejadian itu tak tega dan langsung membuat hasduk dari kain bekas.

Ia pun rela menggunakan bahan dari seprai bermotif Barbie yang sangat ia idam-damkan, untuk warna merah dari hasduk tersebut. Dengan senang hati, Budi pun memakai hasduk berpola itu dalam kegiatan Pramukanya. Hal itu tentu saja tak diizinkan oleh kakak pembinanya dan menyuruh Budi untuk segera melepas hasduk tersebut.

Ketika di rumah, Budi mendengar cerita perjuangan dari kakeknya (Idris Sardi). Ada amanah yang belum bisa ia lakukan sampai sekarang. Budi pun bertekad untuk menjalankan amanah kakeknya tersebut.

Selain menampilkan 10 anak berbakat asal Bojonegoro, Hasduk Berpola juga didukung oleh aktor dan aktris ibukota seperti Iga Mawarni, Petra Sihombing, Calvin Jeremy, Ranti Purnamasari, Niniek L. Karim, dan Hadi Subiyakto. Dalam film ini, penonton bisa menikmati kembalinya maestro biola Indonesia, Idris Sardi.

Film ini mampu membangkitkan, juga memperkenalkan semangat nasionalisme kepada seluruh warga Indonesia, terutama kepad anak-anak yang beranjak remaja. Film Hasduk Berpola akan ditayangkan serentak di seluruh Indonesia pada 21 Maret 2013 mendatang.

Sumber : viva.co.id

Senin, 11 Maret 2013

Ring Tunas (Cor)

Nambah lagi koleksi Kedai Atribut Pramuka ScoutAddict, yaitu ring tunas cor dilapisi mikron.
Pemesanan 0812 1774 6083

Minggu, 10 Maret 2013

Sandal Gunung / Outdoor Arei Outdoor, Outdoor Pro, Eiger, Consina

Aneka sandal gunung produk dari Arei Outdoor, Consina, Co-Trek, Eiger, Cozmeed, Outdoor Pro, Wigote, Air Protec.
Info pemesanan kedai pramuka ScoutAddict Kediri WA. 0812 2216 5002


Sandal Gunung Navara
Merk : Arei Outdoor
Harga Rp. 
Ukuran cek stok




Sandal Gunung Veneza
Merk : Co-Trek
Harga Rp. 129.000
Ukuran cek stok


Grey Tondano
Merk Sabertooth
Harga IDR. 125.000
Ukuran cek stok


sandal gunung, sepatu gunung, arei outdoor, eiger, cozmeed, toko outdoor kediri, toko outdoor pare, toko outdoor nganjuk, toko outdoor blitar, toko outdoor tulungagung, toko outdoor jombang







Jumat, 08 Maret 2013

Ratusan Pramuka Melakukan Aksi di Festival Tangerang Bersih

TANGERANG-Ratusan Pramuka dari Kwartir Cabang (Kwarcab) Kota Tangerang menggelar aksi bersih-bersih sampah dalam perayaan Festival Tangerang Bersih 2013 di Bantaran Sungai Cisadane, Jalan Benteng Makasar, Kota Tangerang, Kamis (7/3).
 
Kabid Bina Program Dinas Kebersihan Dan Pertamanan Sugiharto Achmad Bagdja, ratusan pramuka ini turut berpartisipasi mengumpulkan dan memilah berbagai sampah di sepanjang bantaran kali cisadane tempat diselenggarakannya Festival Tangerang Bersih.
 
“Nantinya sampah-sampah itu dikumpulkan dan ditimbang di stand Bank Sampah Gawe Rukun. Lalu setiap kelompok pramuka akan diberikan rekening bank sampah sehingga mereka bisa mendapatkan uang dari hasil sampah yang mereka kumpulkan,” ujarnya.
 
Menurutnya, upaya ini untuk memberikan pemahaman tentang pengelolaan sampah sejak dini sehingga mengaplikasikannya dan memberikan contoh kepada masyarakat. “Bila mereka bisa mengelola sampah di tempat tinggal mereka masing-masing, tentunya dapat mengurangi penumpukan sampah ke TPA Rawa Kucing,” papar Sugiharto.
 
Sementara Ketua Dewan Kerja Cabang Kota Tangerang Mushodukuzzaman mengatakan, aksi bersih ini merupakan rangkaian game Pramuka Kwarcab Kota Tangerang. Peserta yang ikut terdiri dari tingkat Siaga (SD), Penggalang (SMP) dan Penegak (SMA).
 
“Kegiatan ini digelar selama berlangsungnya Festival Tangerang Bersih mulai tanggal 2-10 Maret 2013. Ada sebanyak 940 peserta yang ikut,” tukasnya.

Sumber : tangerangnews.com

Kamis, 07 Maret 2013

Tanda Pelantikan Pramuka



Tanda Pelantikan Putra
Bordir
Harga IDR. 2.500






Tanda Pelantikan Putri
Bordir
Harga IDR.2.000

Rabu, 06 Maret 2013

KORAMIL MUARA KAMAN GELAR BIN PRAMUKA

Tenggarong. Guna mendekatkan diri dengan siswa-siswi disekolah baik SDN, SMPN, dan SMAN terus digalakkan melalui kegiatan-kegiatan antara lain pembinaan Pramuka yang dilaksanakan di SMAN 04 Kec. Muara Kaman baru-baru ini.
Kodim 0906/Tgr melalui Koramil 0906-10/Muara Kaman mengadakan kegiatan pembinaan Pramuka di Kompleks Koramil 0906-10/Muara Kaman. ’’Kegiatan ini berfungsi menumbuhkan rasa cinta tanah air dan kepribadian para anggota Pramuka agar memiliki rasa Nasionalisme dan Patriotisme dalam diri peserta latihan.

Danramil 0906-10/Muara Kaman Kapten Inf Ignatius Ponijan mengatakan kegiatan yang diselenggarakan khususnya pembinaan Pramuka ini diharapkan dapat menumbuhkan rasa cinta terhadap lingkungan dan alam sekitarnya agar dapat menciptakan kawasan yang asri.’’ Diharapkan yang didapat dalam kegiatan ini bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari sehingga secara tidak langsung dapat membantu pemerintah mewujudkan lingkungan yang hijau.

Kegiatan pembinaan Pramuka seperti ini seyogyanya dapat digalakkan di sekolah-sekolah, hal ini bertujuan membentuk karakter anak bangsa yang disiplin dan mencintai lingkungan. Siswa-siswi perlu kita bimbing dan kita arahkan untuk kegiatan-kegiatan yang positif, mereka akan merasa diperhatikan sehingga tidak mudah terjerumus pada tindakan negatif. Salah satu kegiatan positif yaitu pembinaan Pramuka yang banyak menanamkan rasa kebersamaan dan kesetiakawanan.

Senin, 04 Maret 2013

Gerakan Pramuka Sabang Gelar Muscab

Untuk kelancaran program-program pembinaan bagi kalangan generasi muda, Gerakan Pramuka Cabang Kota Sabang menggelar musyawarah cabang (Muscab) memilih kepengurusan baru, Minggu (24/2).

Walikota Sabang diwakili Sekdako Sofyan Adam mengatakan, pendidikan dalam Gerakan Pramuka sebagai wadah pembinaan dan pengembangan generasi muda merupakan tugas dan tanggung jawab kita semua.

Melalui Muscab Gerakan Pramuka Sabang ini diharapkan akan lahir program-program yang baik, dan kepengurusan yang memiliki kemampuan dalam mengelola organisasi.

Selain itu, mempunyai komitmen yang kuat terhadap pendidikan. "Sebab pengabdian yang kita berikan akan sangat berguna bagi generasi muda yang merupakan cikal bakal sebagai pemimpin di masa yang akan datang," katanya.

Menurutnya, dalam menghadapi globalisasi dan kemajuan teknologi yang terus berkembang dengan pesatnya, selain membawa dampak positif juga akan muncul dampak negatif bagi kehidupan.

Begitu juga yang akhir-akhir ini mulai terlihat, seperti banyaknya remaja dan generasi muda telah terpengaruh, seperti penyalahgunaan obat-obatan terlarang narkotika.

Dikatakan, perkembangan ini sangat memprihatinkan sehingga perlu adanya perhatian yang penuh kepada generasi muda dengan memberikan mereka pendidikan berkualitas, baik diperoleh dari pendidikan formal maupun non formal yaitu melalui kegiatan kepramukaan

Sumber : acehsimbun.com

Jumat, 01 Maret 2013

Topi Logo Dewan Ambalan

Bertambah lagi koleksi topi Kedai Atribut Pramuka ScoutAddict, yaitu topi dengan bordir logo Dewan Ambalan. Semoga kakak-kakak berminat

Pemesanan sms 0812 1774 6083

Kamis, 28 Februari 2013

Buku AD-ART Gerakan Pramuka

Kedai Pramuka ScoutAddict kini telah menyediakan buku AD-ART Gerakan Pramuka. Bagi kakak-kakak yang membutuhkan bisa kontak kami.

Pemesanan sms 0812 1774 6083

Rabu, 27 Februari 2013

Topi Pramuka Logo Pusdiklat

Satu lagi koleksi terbaru dari Kedai Perlengkapan Pramuka ScoutAddict, yaitu topi Pramuka dengan bordir logo Pusdiklat. Semoga kakak-kakak pembina dan pelatih berminat dengan kreasi kami.

Pemesanan silahkan sms 0812 1774 6083

Senin, 25 Februari 2013

Kwarcab Pramuka Binjai Kukuhkan Program Subuh Keliling

Binjai,  Kepala Kwartir Cabang (Kwarcab) Pramuka Kota Binjai yang juga Wakil Walikota Binjai H Timbas Tarigan SE mengukuhkan program subuh keliling kepada seluruh pengurus dan anggota Kwarcab Pramuka Kota Binjai, dalam acara di Masjid Silaturrahim Lingkungan IX Kelurahan Sumber Mulio Rejo Kecamatan Binjai Timur, Minggu (24/2) pagi.
Program rutin yang rencananya akan diselenggarakan minimal satu kali dalam sebulan itu, diawali pelaksanaan ibadah Salat Subuh berjamaah untuk selanjutnya diteruskan dengan kegiatan gotong royong pembersihan, pengecatan dan perbaikan sejumlah fasilitas peribadatan di Masjid Silaturrahim oleh seluruh pengurus dan anggota Kwarcab Kota Binjai serta dibantu oleh puluhan warga.

Timbas sangat berharap, agar program subuh keliling dapat bermanfaat bagi seluruh masyarakat, khususnya dalam meningkatkan kesadaran menjalankan ibadah sholat subuh kepada generasi muda muslim di Kota Binjai agar terhindar dari segala perbuatan dan tindakan negatif.

"Melalui program subuh keliling ini, mudah-mudahan dapat memberikan kesadaran kepada seluruh masyarakat Kota Binjai, khususnya para remaja untuk dapat meningkatkan kualitas ibadahnya. Sebab, sudah terlalu banyak remaja yang terjerumus kepada hal-hal negatif akibat pengaruh pergaulan bebas. Untuk itu, marilah sama-sama kita budayakan program subuh keliling sebagai salah satu upaya mengantisipasi perbuatan dan tindakan negatif. Sehingga diharapkan program ini bisa menjadi pondasi dan pelindung dari perbuatan yang negatif,"ungkap Timbas.

Sekretaris Kwarcab Kota Binjai T Sarifuddin mengatakan, program subuh keliling bertujuan untuk melatih ketaqwaan masyarakat Kota Binjai kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Selain itu, guna meningkatkan nilai-nilai keagamaan dan rasa ketaqwaan masyarakat, Pemerintah Kota Binjai melalui Walikota HM Idaham SH MSi juga mencanangkan program "Magrib Mengaji" dan telah dilaksakaan di beberapa tempat di Kota Binjai.

"Dengan adannya kegiatan Magrib Mengaji dan Subuh Keliling ini, mudah-mudahan seluruh masyarakat di Kota Binjai bisa terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan. Karenanya, saya sangat berharap kepada para remaja agar bisa lebih aktif mengikuti kegiatan-kegiatan itu," harap Sarifuddin. 

Sumber : analisadaily.com

Sabtu, 23 Februari 2013

Sleeping Bag

 
Bagi kakak-kakak yang akan berkemah, kami dari Kedai Pramuka Scout Addict menawarkan Sleeping Bag dengan lapisan dalam polar, supaya didinginnya malam kakak-kakak tetap merasa hangat dan tidur dengan nyenyak.

Pemesanan silahkan sms 0812 1774 6083

Buku Pramuka PP Gugusdepan


Kedai Pramuka ScoutAddict menyediakan Buku Petunjuk Penyelenggaraan Gugusdepan. Semoga dapat menjadi panduan kakak-kakak pembina berorganisasi di gudep masing-masing

Cek stok dan pemesanan sms 0812 1774 6083

Kamis, 21 Februari 2013

Buku PP Tanda Pengenal Pramuka


Kedai Perlengkapan Pramuka ScoutAddict menyediakan buku Petunjuk Penyelenggaraan Tanda Pengenal dalam Gerakan Pramuka, keluaran dari Pustaka Tunas Media

Pemesanan 0812 1774 6083

Rabu, 20 Februari 2013

Buku PP SKK Pramuka

Kakak-kaka yang sudah menanyain PP SKK, kini  Toko Pramuka ScoutAddict telah ready stok buku tersebut. 

Isi buku sudah lengkap syarat-syarat TKK dari Siaga, Penggalang, Penegak,dan Pandega. Tingkatan Purwa, Madya, dan Utama

Pemesanan 0812 1774 6083

Minggu, 17 Februari 2013

Saka Wira Kartika Koramil 06 Ciputat Gelar Pemantapan Krida

TANGSEL (KabarPublik) – Pramuka Saka Wira Kartika Koramil 06 Ciputat Kodim 0506 Korem 052 mengadakan Latihan Pemantapan Krida II. Kegiatan ini dibuka oleh Wakil Walikota Tangerang Selatan Benyamin Davnie di lapangan Kecamatan Pamulang Jumat (15/2). Hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 0506 Letkol Kav. Dani Wardhana.

Danramil 06 Ciputat Kapten Inf. Muhlisin mengatakan, kegiatan ini sebagai ajang Pramuka yang dibinanya untuk melatih ketrampilan. Di sisi lain untuk membangkitkan kepedulian Pramuka terhadap lingkungan. Pelatihan ini dipusatkan di Pulau Situ Gintung Ciputat Timur. Para anggota Pramuka melaksanakan kemah bhakti.

Dalam kesempatan tersebut, anggota Pramuka mendapatkan bantuan 500 pohon penghijauan dan buah-buahan dari Badan Lingkungan Hidup Daerah (BLHD) Tangsel. Kepala BLHD Rahmat Salam berharap, anggota Pramuka turut membantu menjaga lingkungan.

Dandim 0506 Letkol Kav. Dani Wardhana berpesan, para anggota Pramuka khususnya dari Saka Wira Kartika harus turut membantu agenda pemerintah daerah dalam membangun. “Salah satu yang bisa kita lakukan yakni dengan peduli terhadap lingkungan,” ujarnya. Di sisi lain, sebagai generasi muda, hendaknya anggota Pramuka memperbanyak kegiatan positif, salah satu yang isa dilakukan dengan rutin mengadakan bakti sosial.

Wakil Walikota Tangsel Benyamin Davnie dalam sambutannya mengatakan, selama ini Pramuka dikenal punya kepedulian tinggi di bidang sosial. “Seperti misalnya saat banjir melanda sejumlah wilayah Tangsel, Pramuka dengan sigap membantu warga yang kebanjiran. Saya minta ke depan kepedulian terhadap masyarakat lebih ditingkatkan,” tuturnya. 

Sumber :  KabarPublik.com

Kamis, 14 Februari 2013

Pramuka Kalsel Gelar Rakerda

Selasa (12/2), Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Pramuka Kalsel merupakan suatu wahana kegiatan di tingkat kwartir dengan tujuan merumuskan segala bentuk kegiatan yang akan dilaksanakan dalam satu tahun mendatang. Untuk itu, dalam Rakerda yang digelar di Gedung Pramuka Banjarmasin, mereka merumuskan banyak hal. Diantaranya evaluasi program kerja 2012, pengesahan program kerja 2013, menyerap masukan dan aspirasi dari Kwartir Cabang (Kwarcab) tiap–tiap kabupaten/kota guna menghadapi Munas tahun ini. Demikian pernyataan yang disampaikan Rosehan NB, Ketua Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Kalsel yang disaksikan pula oleh Ketua Kwarcab Kabupaten Banjar Mawardi Abbas dan Mabicab Kabupaten Banjar yang diwakili Gusti Haris Fadillah, dan puluhan anggota Kwarcab kabupaten/kota lainnya di Kalsel. Mereka terdiri dari unsur Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab), Ketua Kwartir Cabang, Sekretaris Kwarcab, Andalan Kwarcab, dan Dewan Kerja Kwarcab.

Sebelum Rakerda ini, kata Rosehan, Dewan Kerja Daerah (DKD) beserta Dewan Kerja Cabang (DKC) kabupaten/kota telah melaksanakan Sidang Paripurna Daerah (Sidparda) yang bertujuan merencanakan kegiatan Pramuka Penegak dan Pandega di tahun 2013. Dengan dilaksanakannya rakerda, Rosehan berharap kegiatan pramuka akan lebih baik dan dapat menjadi solusi dalam menyelesaikan masalah generasi muda dan menjadi salah satu wadah pendidikan pembentukan karakter bangsa.

Pada kesempatan ini Rosehan pun mengingatkan bahwa kegiatan pramuka sampai bagian terkecil hingga ke tingkat anak didik di gugus depan (Gudep) dalam berdarma bakti agar selalu terus meningkatkan jiwa sosialnya  dan bertanggung jawab kepada masyarakat. Menutup pembukaan rakerda, Rosehan mengucapkan terima kasih kepada pemerintah daerah termasuk jajaran bupati/walikota atas jalinan kerjasamanya dalam membantu kegiatan Pramuka selama ini di Kalimantan Selatan.

Sumber : Kalimantanview.com

Rabu, 13 Februari 2013

Peluit Pramuka



Peluit Morse
Kualitas Bagus
Harga IDR. 20.000
Isi paket : Peluit, Tali, Box





Peluit Morse Warna
Bahan Alumunium
Harga IDR. 14.000


Peluit
Merk : Acme
Harga IDR. 2.000











peluit, pramuka, kedai pramuka, atribut ptamuka, perlengkapan pramuka,  jakarta, bogor, tangerang, cakung, surabaya, malang, jember, yogya, solo, bandung, tarakan, banjarmasin, sampir, bontang, bintan, bengkulu, batam, nganjuk, tarakan, padangsudempuan, manokwari, ambon, kolaka, lombok, sumba